Asus X002 adalah smartphone baru yang kabarnya sedang digarap oleh pabrikan asal Taiwan dan akan diberkati oleh jaringan 4G LTE serta prosesor 64 bit. Beberapa sumber juga meyatakan bahwa Asus X002 ini adalah varian lain dari Zenfone 5 4G LTE A500KL yang sudah diluncurkan beberapa waktu silam. Sedangkan info mengenai Asus X002 ini muncul dari TENAA dan situs benchmark GFX Bench.
Seperti foto yang beredar dari TENAA, bahwa desain yang dibawa oleh Asus X002 ini mirip dengan Zenfone 5 LTE yang telah melenggang dipasaran. Namun, ada sumber lain yang menyatakan bahwa Asus X002 adalah Zenfone 5 4G LTE spesial di China.
Pada bagian depan, smartphone Asus X002 dibekali layar berdiagonal 5 inci dan diberkati resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel. Untuk menghasilkan gambar berkualitas tinggi, dilapisi pula oleh teknologi IPS (In-Plane Switching) dan kepadatan hingga 294 piksel per inci. Ponsel ini juga dijalankan dengan sistem operasi OS Android 4.4 KitKat dan dibalut antarmuka dari Zen UI.
Sementara dibagian dapur tenaga pacu, ponsel pintar Asus X002 ditenagai oleh prosesor quad core atau empat inti dengan kecepatan 1,5 Ghz ARM Cortex A53 64 bit dan dikawinkan dengan chipset MediaTek MT6732. Untuk mendukung kinerja, disematkan memori RAM sebesar 2 GB dan pengolah grafis mumpuni dari Mali T760. Hal ini bisa dipastikan bahwa Asus X002 merupakan ponsel pertama yang didukung chip MediaTek.
Dukungan konektivitas yang dibawanya juga cukup lengkap sebut saja ada single SIM, 4G LTE, 3G HSDPA, Wifi, Bluetooth serta GPS. Pihak Asus membekali handset terbarunya ini dengan memori internal sebesar 8 GB dan bisa diperlebar oleh slot microSD hingga 64 GB.
Fotografi yang dimiliki oleh Asus X002 ini sama dengan Asus Zenfone 5, yaitu diberkati resolusi 8 MP lengkap dengan fitur autofokus LED Flash, aperture F/2.0 serta ada teknologi PixelMaster. Sementara dibagian depan ada kamera sekunder 5 MP yang sangat cocok sekali dimanfaatkan untuk foto selfie dan video call.
No comments:
Post a Comment