Lenovo K3 Note adalah smartphone terbaru buatan vendor asal Tiongkok yang baru saja resmi diperkenalkan. Ponsel ini hadir untuk membidik pasar kelas menengah dengan mengandalkan spesifikasi unggulan dikelasnya, salah satunya ialah ada prosesor octa core dan kamera 13 MP.
Bukan hanya itu, bagi pengguna yang hobi main game atau menonton film? Perangkat yang masuk dalam kategori phablet ini sangat cocok, pasalnya dibodi depan didukung layar 5,5 inci. Mengenai desain, phablet Lenovo K3 Notemenggondol casing dengan keempat sudut membulat dan dibawah layar ada tiga tombol sentuh yang bisa dimanfaatkan untuk memudahkan pengguna dalam hal navigasi.
Dari pada bingung, berikut ini adalah ulasan spesifikasi lengkapnya.
Dibodi bagian depan, perangkat yang ditujukan untuk pasar kelas menengah kebawah tersebut dipersenjatai layar dengan luas 5,5 inci beresolusi Full HD 1920 x 1080 piksel berteknologi IPS LCD dan kerapatan gambar yang mencapai 401 piksel per inci. Tak hanya itu, sistem operasi yang dijalankan ialah OS Android 5.0 Lollipop.
Mengenai mesin pacu, vendor asal Tiongkok tersebut melengkapi Lenovo K3 Note dengan prosesor tangguh yaitu Octa Core atau delapan inti berkecepatan 1,7 Ghz dan chipset MediaTek MT6752. Untuk menghasilkan kinerja seimbang, terdapat memori RAM sebesar 2 GB dan pengolah grafis dari Mali T760MP.
Seperti yang sudah kami utarakan diatas, bahwa phablet canggih Lenovo K3 Note telah dipersenjatai kamera belakang beresolusi 13 MP lengkap dengan fitur autofokus LED Flash dan kamera depan 5 MP yang bisa dimanfaatkan untuk foto selfie serta panggilan video.
Berikut ini adalah spesifikasi lengkap phablet Lenovo K3 Note :
- Jaringan: 4G LTE/ 3G HSPA
- Kartu: Dual SIM
- Dimensi: 152.6 x 76.2 x 8 mm
- Berat: 150 gram Layar: 5.5 inci/
- Layar sentuh IPS kapasitif/ 16 juta warna
- Resolusi:1080 x 1920 pixels
- Kerapatan: 401 ppi
- Antarmuka: Lenovo Vibe 2.5
- Sistem operasi: Android OS 5.0 (Lollipop)
- Chipset: MediaTek MT6752
- Prosesor: Octa-core Cortex-A53 1.7 GHz
- Grafis: Mali-T760MP2
- RAM: 2 GB
- Memori internal: 16 GB
- Memori eksternal slot microSD hingga 32 GB
- Kamera primer: 13 MP/ 4128 x 096 pixels, Dual-LED flash, Autofocus, HDR, Geo-tagging, face detection, touch focus, panorama
- Kamera sekunder: 5 MP
- Wi-Fi, Bluetooth, microUSB, FM radio, A-GPS GLONASS
- Baterai: Li-po 3000 mAh
- Warna: White, Yellow
Harga Lenovo K3 Note
Menurut kabar yang beredar, phablet Lenovo K3 Note ini dilepas dengan harga CNY 899 atau jika dinegara kita menjadi Rp 1,9 jutaan.
No comments:
Post a Comment